Selamat Datang di Pengadilan Negeri Kabupaten Madiun   Click to listen highlighted text! Selamat Datang di Pengadilan Negeri Kabupaten Madiun
Jumat, 29 Maret 2024

Pelaksanaan Pengawasan dan Pembinaan secara Daring

Selasa, 7 September 2021 Pengadilan Tinggi Surabaya menggelar acara Pengawasan dan Pembinaan yang dilaksanakan secara daring melalui satker masing- masing. Acara dimulai pukul 09.00 dan dihadiri oleh YM para Hakim Tinggi Pengawas perwilayah serta 5 satker Eks Karesidenan Madiun yaitu Pengadilan Negeri Kab. Madiun, Pengadilan Negeri Madiun, Pengadilan Negeri Magetan, Pengadilan Negeri Ngawi, Pengadilan Negeri Ponorogo, Pengadilan Negeri Pacitan. Sesuai dengan jadwal pengawasan hari ini adalah khusus untuk wilayah Karesidenan Madiun.Dalam rapat pengawasan tersebut dari masing masing satker hadir Ketua Pengadilan, Wakil Ketua, Para Hakim, Pejabat Struktural maupun fungsional.

Hakim Tinggi Surabaya memberikan pengarahan seputar kedisiplinan dalam registyer perkara serta dalam penekanan kedisiplinan terkait absen sichma. Hakim Tinggi menjelaskan bahwa kita sebagai warga pengadilan harus tetap disiplin serta mematuhi seluruh keputusan dan kebijakan dari pimpinan khususnya dalam saat ini Patuh terhadap instruksi Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya terkait terobosan inovasi dibidang absensi yaitu Sichma. Diwajibkan kepada seluruh warga Pengadilan baik Ketua, Wakil struktural, funsional serta honorer untuk selalu menggunakan absen sichma, jangan sampai ada teguran tertulis terkait absen karena ini akan mengakibatkan kurangnya dedikasi kita terhadap pimpinan.

You might also like

selain itu Hakim Tinggi Pengawas juga memberikan instruksi kepada seluruh satker khususnya Karesidenan Madiun, untuk selalu tertib SIPP, serta memaksimalkan delegasi panggilan antar pengadilan, apabila ada satker yang tidak menggunakan fungsi delegasi di SIPP maka Pengadilan Tinggi tidak dapat memonitor transaksi delegasi tersebut, ini malah akan memundurkan sistem dan memperlambat proses manajemen peradilan, maka dari itu tidak ada alasan bagi satker mengesampingkan delegasi di SIPP.

Total Views: 14
Skip to content
Click to listen highlighted text!